PPS Ikuti Bimtek Pemungutan Dan Penghitungan Suara Pilgub 2018

  • May 15, 2018
  • Admin Desa

PUTATGEDE.DESA.ID - PPK Kecamatan Ngampel malam hari ini gelar Bimbingan Teknis Pemungutan dan Penghitungan Suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Tahun 2018. Acara bimtek tersebut di laksanakan di Aula Kecamatan Ngampel dengan peserta Seluruh Ketua dan Anggota PPS yang ada di Kecamatan Ngampel. Slamet Riyadi, S.Pd selaku Ketua PPK Kecamatan Ngampel, pada awal sambutannya mnyampaikan dan menghimbau kepada yang hadir agar bisa mngikuti bintek seteliti mungkin, agar nantinya bisa melaksanakan bintek lanjutan untuk KPPS yang ada di desanya masing-masing. Sebagai Narasumber adalah Slamet Riyadi, S.T.  menyampaikan, malam ini adalah bimtek lanjutan dari hari malam Senin kemarin. Pada intinya untuk bintek kali ini membahas tentang bagaimana cara mengisi Fomulir C-KWK. Dengan cara memberikan contoh soal tentang cara mengisi Formulir tersebut. Sebelum akhir acara, di berikan juga cara pengisian dalam Aplikasinya. Yang dipaparkan apabila dalam pengisian dari soal yang telah diberikan, dengan asumsi jika pengisian salah maka dalam aplikasi tersebut ada beberapa point akan terblok warna merah. Harapan PPK dengan dengan latihan menjawab soal tersebut, PPS dapat mengaplikasikan dilapangan setelah dilakukan Penghitungan Suara Pemilhan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengan tahun 2018 pada tanggal 27 Juni 2018. [gallery size="full" type="slideshow" ids="5104,5107,5106,5105,5103,5099,5098" orderby="rand"] (Red).