Pelatihan Jurnalis Desa Digelar Dispermasdesdikdukcapil Jawa Tengah

  • Aug 15, 2018
  • Admin Desa

PUTATGEDE.DESA.ID - Salah satu usaha mengimplementasikan UU Desa Nomor 6 Tahun 2014 yaitu dalam bidang teknologi, yaitu Desa berbasis internet. Dispermasdesdikdukcapil Provinsi Jawa Tengah secara maraton menggelar beberapa bimbingan-bimbingan untuk Aparat Kabupaten dan Aparat Desa Pilot Project.

Didalam sambutannya saat membuka acara "Pelatihan Jurnalis Desa Bagi Aparat Kabupaten dan Desa Pilot Project di Jawa Tengah Tahun 2018", Kepala Dispermasdesdikdukcapil Provinsi Jawa Tengah, Drs. Sudaryanto, M.Si mengharapkan agar Bagi desa pilot project yang mengikuti Pelatihan agar bisa menjadi inspirator bagi desa – desa lain se Jawa Tengah.

Sebagaimana disampaikan oleh Joko Mulyono, S.STP, M.Si selaku Ketua Panitia, "Pelatihan ini sebagai tindak lanjut dari pelatihan SID sebelumnya, Pelatihan kali ini masih mengambil tempat yang sama yaitu di Hotel Neo Candi Semarang dengan peserta dari Aparat Kabupaten sebanyak 58 orang dan 116 orang Operator SID Desa Pilot Project dari 29 Kabupaten di Jawa Tengah."

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini menjadikan sangat menarik karena menghadirkan narasumber Agus Widyanto wartawan senior dari Suara Merdeka. Dengan harapan agar kedepan, operator-operator SID yang ada di Desa dalam memberikan informasi melalui Website atau media sosial lainnya, dapat memberikan informasi yang benar dan akurat yang keabsahan beritanya dapat dipertanggungjawabkan secara konsep faktual dan tidak menyimpang dari kode etik jurnalistik.

Pada kesempatan itu, peserta pelatihan juga mendapatkan materi khusus dari Staf Khusus Gubernur Jawa Tengah, Ir. Sunaryo, MURP, Ph.D tentang visi-misi Gubernur Jawa Tengah. Dalam rangka Menuju Jateng Sejahtera, Berdikari sesuai visi-misi yang diusung Ganjar-Taj Yasin pada pilgub Jateng beberapa waktu lalu, pemerintah Provinsi secara kontinue melalukan pembenahan dengan mengintegrasikan database-databse (kependudukan, keuangan dan lainnya), ini adalah wujud pemerintah provinsi berusaha mewujudkan masyarakat Jateng yang sejahtera dengan tercukupinya kebutuhan dasar dengan mengukur kekuatan sendiri (berdikari). “Karena itu, para jurnalis-jurnalis yang ada di desa adalah sebagai media sosial control, yang dapat membantu pemerintah dalam penyiapan data dengan sumber yang jelas, bisa dipertanggungjawabkan dan berkualitas,” Ungkapnya.

Desa Putatgede adalah salah satu Desa Pilot Project yang ada di Jawa Tengah, sehingga Supriyadi selaku Kepala Desa mempunyai kebiajakan lain, yaitu agar perangkat desa mahir dalam dunia tehnologi dan tidak buta dengan IPTEK maka memerintahkan kepada Kasie Pemerintahan (Susanto) sebagai Kontributor SID di desa. Harapan kepala desa agar SDM perangkat desa bisa beberapa langkah lebih maju dan bisa berkiprah untuk desanya.