Dua Jabatan Kasie Yang Kosong Jadi Incaran Warga

  • Oct 27, 2017
  • Admin Desa

PUTATGEDE, (Jum'at, 27/10/17). Tahun ini Pemerintah Desa Putatgede mengalami kekurangan Aparatur Desa. Ada 2 (dua) Jabatan yang kosong, yaitu :

  1. Kasie Pemerintahan,
  2. Kasie Pelayanan dan Kesejahteraan.
Kabupaten Kendal memberlakukan mekanisme baru terkait pemilihan perangkat desa. Prosesnya kini tidak lagi melalui pemilihan langsung atau pencoblosan oleh warga, melainkan dilakukan oleh kepala desa, lewat rekomendasi camat. Syarat Pendaftaran Perangkat Desa 2017 Ada dua syarat yang perlu digaris bawahi yaitu persyaratan untuk mendaftar perangkat desa harus punya sertifikat komputer dan WNI. Artinya calon perangkat desa harus bisa mengoperasikan komputer khususnya microsoft word dan excel. Serta warga yang bukan masyarakat desa setempat bisa mencalonkan menjadi perangkat desa di desa lain asal WNI. Persyaratan umum lainya antara lain : Minimal pendidikan SLTA atau Sederajat, Umur minimal 20 Tahun dan maksimal 42 Tahun, 1 (satu) calon pendaftar tidak bisa mendaftar lebih dari satu jabatan. Sedangkan persyaratan administratif lainnya bisa dilihat di Papan Pengumuman kantor Balai Desa Putatgede. Baca Juga :  Persyaratan Pendaftaran Perangkat Desa Serentak se-Kabupaten Kendal Sesuai yang dijadwalkan dari Pemerintah Kabupaten, awal Nopember 2017 Kabupaten Kendal secara serentak diadakan pengangkatan perangkat desa. Direncanakan Pendaftaran selama 1 (satu) minggu dimulai tanggal 13 Nopember 2017 dan prosesnya sampai dengan akhir Desember 2017. Sehingga pada awal Januari 2018 Perangkat Desa terpilih bisa aktif melaksanakan tugasnya sampai umur 60 tahun. Hingga berita ini di terbitkan, sudah ada 14 orang calon pendaftar sudah mendatangi Rumah Kepala Desa Putatgede berkaitan dengan akan mendaftarkan sebagai calon Pendaftar Perangkat Desa tersebut. Kepada mereka, Kepala Desa memberikan arahan agar pendaftar benar-benar mempersiapkan diri, karena pada saat dibuka pendaftaran  tanggal 13 Nopember 2017, calon pendaftar akan semakin bertambah.