Diskominfo Kendal Monitoring Sistem Informasi Desa di Putatgede

  • Admin Desa
  • Feb 28, 2019

PUTATGEDE.DESA.ID - Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Kendal, kemarin Rabu 27 Februari 2019 melaksanakan monitoring ke Kantor Balai Desa Putatgede terkait supervisi tentang Website Desa. Dalam kunjungan kali ini dilakukan oleh 4 (empat) orang yang di pandu oleh Ibu Santi dari Diskomimfo bersama seorang staf, dan 2 orang pendamping website desa.

Kehadiran Diskominfo di sambut oleh Sekretaris Desa Putatgede (Nofim Indriyani) dan Admin Website Desa (Muchamad Mustagfirin).

Dalam waktu yang sama, Bu Santi memberikan informasi bahwa Diskominfo akan melakukan pendampingan tentang Sistem Informasi Desa khususnya untuk Website Desa yang selama ini sudah pernah disampaikan oleh Dispermasdes dan Diskominfo Kab. Kendal pada tahun 2017. Desa yang menjadi sasaran tahun ini direncanakan ada 100 Desa yang tersebar di 20 Kecamatan yang ada di Kabupaten Kendal. Serta khusus akan didampingi oleh Pendaping website desa yang telah ditunjuk oleh Diskominfo. Pendamping Website Desa terdiri dari 4 (empat) orang, yang setiap orang akan membimbing 25 Desa.

Disela-sela kunjungannya, pihak Diskominfo memberikan satu lembar Quesioner yang berhubungan dengan Sistem Informasi Desa yang ada di Desa. Mulai dari sarana prasarana yang ada, tersedianya jaringan internet yang memadai, adanya operator desa, alamat website yang ada, kendala pengelolaan website, serta pengenalan adanya pendamping website desa dan rencana tindak lanjut.

[caption id="attachment_8040" align="aligncenter" width="640"] Tim Dari Diskominfo Kabupaten Kendal di sambut oleh Sekretaris Desa dan Admin Desa.[/caption]

Diskominfo juga memberikan apresiasi yang bagus kepada Pemerintah Desa Putatgede, terkait dengan penanganan website desa yang ada di Putatgede, karena selama beberapa kurun waktu sejak adanya pemberian bantuan infrastruktur jaringan internet dan saran pendukung lainnya di tahun 2011 sampai sekarang selalu aktif memberikan dan informasi-informasi melalui website.

Diskominfo Kabupaten Kendal sekaligus menghimbau agar apa yang selama ini dilaksanakan oleh desa putatgede terkait dengan Website Desa bisa menjadi contoh kepada desa-desa lain. Dan juga bisa memberikan bimbingan kepada admin-admin desa lain dalam mengelola website desa tersebut.